Drama Kolosal Perjuangan PETA Tahun 2023

Traveloka Campaign
Drama Kolosal Peta 2023
Outbond Blitar

Rafting dan Outbond di Blitar

Jelajah Blitar menyediakan paket outbond dan rafting di Blitar

Pentas Drama Kolosal Perjuangan PETA tahun 2023 merupakan salah satu event tahunan di Blitar yang diselenggarakan setiap tanggal 14 Februari.

Pentas teatrikal ini merupakan salah satu agenda rutin untuk memperingati perjuangan pemberontakan PETA di Blitar pada tanggal 14 Februari 1945 yang dipimpin oleh Sudanco Supriyadi.

Di tahun 2023, sendratari kolosal dan teatrikal PETA mengusung cerita Dharma Kesatria Bumi Pertiwi. Adapun rangkaian kegiatan dalam peringatan Perjuangan PETA di Blitar ini diantaranya

TanggalAcaraPukul
13 Februari 2023Pembacaan Tahlil dan Doa Bersama Memperingati Hari Cinta Tanah Air15.00 WIB
14 Februari 2023Upacara Memperingati Hari Cinta Tanah Air07.00 WIB
14 Februari 2023Jelajah Mobil Wisata (Waterpark Sumber Udel – Monumen PETA)14.00 WIB
14 Februari 2023Dharma Kesatria Bumi Pertiwi Sendratari Kolosal dan Teatrikal19.00 WIB

Lokasi acaranya berada di area Monumen PETA Blitar yang terletak di Jl. Sudanco Supriyadi, Kota Blitar. Untuk yang berhalangan hadir juga bisa menyaksikan acara ini melalui live streaming di Youtube Pemkot Blitar

Drama Kolosal Peta 2023
Jelajah Blitar

About Jelajah Blitar

Menjelajahi Blitar sejak lama. Temukan kami di Instagram, Facebook, Youtube dan Tiktok

Bagikan:

Related Post