Situs Sukosewu

Traveloka Campaign
Situs Sukosewu di Gandusari
Situs Sukosewu di Gandusari
Outbond Blitar

Rafting dan Outbond di Blitar

Jelajah Blitar menyediakan paket outbond dan rafting di Blitar

Situs sukosewu merupakan sebuah situs sejarah yang terletak tidak jauh dari Candi Kotes. Hingga saat ini belum diketahui secara pasti apa fungsinya namun diyakini situs sukosewu ini merupakan tempat pemujaan untuk umat agama Hindu.

Situs yang terletak di Dsn. Cungkup, Ds. Sukosewu, Kec. Gandusari merupakan peninggalan kerajaan Majapahit ketika masih diperintah oleh Raden Wijaya.

Situs Sukosewu
Situs Sukosewu

Situs sukosewu terletak di sebuah gundukan tanah dengan luas sekitar 25 meter persegi dengan beberapa peninggalan seperti meja altar dan bagian bawah arca. Kedua peninggalan tersebut yang membuat sebagian orang meyakini bahwa situs ini digunakan untuk pemujaan umat agama hindu.

Pemandangan yang asri di tengah pedesaan membuat situs ini nyaman untuk dikunjungi.

Cara Menuju Situs Sukosewu

Untuk menuju situs sukosewu, perjalanan sama dengan cara menuju candi kotes karena jaraknya hanya beberapa ratus meter saja. Kendaraan roda empat maupun dua bisa sampai di parkiran candi ini.

Hanya saja untuk mencapai situs ini perlu sedikit jalan kaki menyusuri pematang sawah dan kolam ikan tradisional. Untuk lebih jelasnya, anda bisa gunakan fitur tunjukkan rute untuk menuju ke situs sukosewu.

Jelajah Blitar

About Jelajah Blitar

Menjelajahi Blitar sejak lama. Temukan kami di Instagram, Facebook, Youtube dan Tiktok

Bagikan:

Related Post