Bendungan Ngusri yang Rame Tiap Akhir Pekan

Traveloka Campaign
Bendungan Ngusri
Bendungan Ngusri

Bendungan Ngusri merupakan salah satu bendungan yang terletak di lereng gunung kelud dan memiliki pemandangan alami nan menakjubkan. Meskipun sudah tua, bendungan ini masih tampak kuat.

Bendungan yang secara administratif masih termasuk di dalam kawasan perkebunan kopi Ngusri, Gandusari, Kab. Blitar menjadi tempat favorit para pemancing.

Pengunjung bisa membawa kail dan umpan dari rumah untuk bisa memancing di bendungan ini, karena tidak ada persewaan atau penjualnya di sekitar bendungan.

Selain itu, terkadang sekitar kawasan bendungan ini juga digunakan untuk camping ground.

Bangunan Bendungan Ngusri

Waktu terbaik untuk datang mengunjungi bendungan ngusri supaya bisa mendapatkan pemandangan paling keren adalah di pagi hari. Pengunjung bisa mendapatkan view gunung kelud dengan kabut di kakinya ketika pagi.

Anda dilarang mengunjungi bendungan ini diatas jam 5 sore, kecuali anda sudah meminta izin sebelumnya kepada perkebunan. Tidak jauh dari Bendungan Ngusri anda bisa juga mampir ke Blumbang Gede Soso

Ada beberapa titik yang biasanya digunakan anak-anak untuk bermain air, yaitu atas bendungan yang juga terkadang digunakan untuk memancing. Kemudian bagian bawah bendungan serta aliran sungai sebelum pos keamanan perkebunan.

Ada beberapa orang yang camping di tempat ini, namun anda harus minta izin terlebih dahulu pada pihak perkebunan sebelum camping di sini.

Cara Menuju ke Bendungan Ngusri

Untuk rute ke Bendungan ngusri cukup mudah dan bisa ditempuh dengan kendaraan roda dua maupun empat. Butuh waktu kurang lebih 40 menit dari Kota Blitar menuju ke bendungan ini.

Dari Kota Blitar ambil jalan utama ke timur tujuan Wlingi / Malang, sesampainya di perempatan stasiun Talun ambil arah ke utara dan ikuti arah menuju Desa Gadungan.

Kamu juga bisa cek di Google Maps

Jelajah Blitar

About Jelajah Blitar

Menjelajahi Blitar sejak lama. Temukan kami di Instagram, Facebook, Youtube dan Tiktok

Bagikan:

Related Post