
Pantai Serang merupakan salah satu pantai yang dikelolah oleh pemerintah desa Serang. Pantai ini terletak di Desa Serang, Kec. Panggungrejo, Kab. Blitar ini merupakan pantai yang memiliki agenda paling padat jika dibandingkan pantai – pantai lain di Blitar.
Dukungan pemerintah desa terhadap pengembangan wisata pantai di Blitar ini membuat pantai ini menjadi salah satu favorit wisatawan di Blitar karena termasuk pantai dengan fasilitas terbaik. Tidak heran jika Pantai Serang masuk nominasi 50 Desa Wisata terbaik di Indonesia.

Dengan bentang pantai yang cukup panjang dan berada di wilayah pantai selatan pulau jawa membuat pantai ini memiliki ombak yang begitu besar. Tidak disarankan untuk melakukan aktivitas di air apabila berada di pantai serang.
Meskipun begitu, sesekali pantai ini digunakan untuk berselancar ketika ombak sedang bagus. Rimbunnya pepohonan di sekitar pantai ini membuat pengunjung bisa menikmati pantai tanpa harus kepanasan.

Penjual makanan juga tertata sedemikian rupa sehingga tidak mengganggu pemandangan pantai yang berombak besar. Selain itu pantai serang merupakan pantai dengan pemandangan sunset terindah di Blitar.
Apabila anda ingin menikmati sunset yang indah, anda bisa datang ke pantai serang di sore hari. Waktu paling tepat untuk menikmati sunset di Pantai Serang ada di bulan Oktober – Januari. Bahkan jika beruntung terkadang tampak lumba – lumba yang lewat sambil melompat tampak indah di ujung lautan ketika senja.
Tidak jauh dari Pantai Serang, ada wisata pantai baru di Blitar dengan pemandangan yang tidak kalah elok. Namanya Pantai Serit, akses menuju pantai ini sudah cukup bagus. Memiliki muara sungai dengan wahana naik perahu.
Akses ke Pantai Serang
Akses ke Pantai Serang Blitar relatif mudah, perjalanan menuju pantai ini sekitar 90 menit dari pusat kota. Ada dua jalur yang bisa dipilih, yaitu
- Dari Kota Blitar menuju ke selatan melewati Lodoyo kemudian ambil arah ke timur menuju Margomulyo. Sesampainya di pertigaan dengan patung KB 2 anak cukup, ambil kanan ke arah Panggungrejo. Ikuti jalan utama terus sampai tiba di pasar Panggungurejo. Pertigaan beringin ambil ke kanan menuju ke Pantai Serang.
- Dari Kota Blitar menuju ke Pantai Tambakrejo, sebelum pantai, ada perempatan Jalur Lintas Selatan, belok ke timur sampai ke Pantai Serang. Meski secara jarak lebih jauh, tetapi sekarang banyak yang mengambil rute ini.
Apabila berniat bawa bus besar ke Pantai Serang, pastikan untuk mengambil rute pertama. Rute kedua belum bisa dilalui bus.
Tiket Masuk
Tiket masuk Pantai Serang terbaru sekarang adalah sebagai berikut ini
- Tarif reguler Rp10.000/ orang untuk setiap harinya
- Tarif festival Rp20.000/orang ketika ada festival seperti serang culture festival
Kami akan selalu update HTM ke pantai apabila ada perubahan
Serang Culture Festival
Serang Culture Festival merupakan event tahunan yang dilaksanakan di Pantai Serang Blitar, biasanya festival budaya di pantai ini berlangsung antara bulan September – Oktober setiap tahunnya.
Aneka ragam kegiatan budaya digelar di pantai ini seperti Festival Layang-Layang, Festival Patung Pasir, Festival Keroncong hingga Festival Jazz juga digelar di Pantai Serang
Berikut video dokumentasi Serang Culture Festival yang rutin Jelajah Blitar ikuti.
Serang Barong Festival
Fesival Layang Layang
Pelepasan Tukik
Dan masih ada banyak lagi kegiatan di Pantai Serang Blitar setiap tahunnya.
Pertanyaan Seputar Pantai Serang
Berikut beberapa pertanyaan dari netizen seputar Pantai Serang
Bis besar bisa sampai ke Pantai Serang Blitar. Tim Jelajah Blitar melihat ada 2 unit bus besar yang parkir di Pantai Serang saat Serang Culture Festival
Ada rumah warga yang bisa digunakan untuk menginap, namun belum ada standard fasilitas untuk homestay.
Pengunjung bisa camping di pantai serang, bahkan kalau mau bawa rombongan juga bisa kok. Ada camping ground sekaligus outbond untuk yang mau outing ke Pantai Serang
Ada banyak penjual makanan di Pantai Serang, berbagai penjual ikan bakar juga tersedia di pantai ini