Wisata di Blitar

Daftar tempat wisata di Blitar dari ujung ke ujung yang senantiasa di update secara berkala oleh Jelajah Blitar. Informasi rute ke pantai, wisata alam, dan wisata disusun atas pengalaman pribadi tim Jelajah Blitar yang datang ke masing-masing destinasi wisata  yang ada di wilayah Blitar.

Tempat wisata di Blitar sangat beragam, bahkan hampir semua jenis wisata tersedia di Blitar. Mulai dari pantai, gunung, kebun teh, air terjun, candi, museum, kolam renang, taman bermain, dan berbagai macam tempat wisata buatan di Blitar yang bisa menjadi tempat singgah untuk melepas penat sejenak baik sendiri maupun bersama keluarga.

Gua Jedog Blitar

Gua Jedog di Kademangan

Gua Jedog di Plosorejo, Kademangan bukan sebuah destinasi yang baru. Pada tahun 2015, Jelajah Blitar sudah pernah mengunjungi Gua Jedog Kademangan bersama beberapa kawan, namun karena akses masuknya cukup sulit, kami memilih untuk tidak mempublikasikannya. Daripada ada orang yang terperangkap di dalam Gua dan gak bisa keluar. Pada tahun 2020 ini sudah ada banyak perbaikan di Gua Jedog sehingga dapat dikunjungi oleh masyarakat umum. Akhirnya beberapa waktu lalu keturutan juga untuk bersepeda pagi sembari Jelajah Blitar ke Gua Jedog ini. ...

Taman Rekreasi Blitar Park

Blitar Park: Info Wahana, Tiket dan Foto

Blitar Park, tempat wisata terbaru di Blitar yang sayang untuk dilewatkan bersama keluarga. Apalagi ini merupakan satu-satunya wisata di Blitar yang buka sampai malam. Beberapa waktu lalu Jelajah Blitar sempat main ke Blitar Park untuk nyobain wahana yang ada di dalamnya. Ternyata cukup melelahkan mengelilingi Blitar Park yang luasnya lebih dari 1 hektar dengan belasan pilihan wahana permainan yang menarik. Pengen tahu ada apa aja di dalam Blitar Park? Baca terus ulasannya sampai habis yak! Lokasi Blitar Park Objek wisata ...

Pendakian Gunung Kelud via Karangrejo Garum

Pendakian Gunung Kelud via Karangrejo, Garum, Blitar

Pernah coba Pendakian Gunung Kelud via Karangrejo, Garum? Karena selama ini pendakian kelud via Tulungrejo lebih populer dibandingkan Karangrejo. Kalau gak salah, dulu sekitar tahun 2015 akhir ada rumor kalau Pemerintah Kabupaten Blitar akan membangun rute wisata ke Gunung Kelud lewat Karangrejo, Garum. Tapi gak tau lagi gimana kelanjutannya. Setelah tertunda beberapa purnama, akhirnya Jelajah Blitar keturutan juga buat melakukan pendakian kelud via Karangrejo. Sehingga bisa menyajikan informasi yang akurat buat teman-teman yang berencana mencoba melakukan pendakian gunung kelud lewat ...

Pantai Pudak Blitar Selatan

Pantai Pudak Blitar dengan Pasir Putihnya yang Indah

Pantai Pudak menjadi salah satu pantai baru yang viral di Blitar. Selain menawarkan pemandangan yang indah, akses pantai ini juga semakin mudah setelah ada Jalur Lintas Selatan (JLS). Akses dari JLS menuju pantai juga berupa beton cor yang mudah untuk dilewati. Sehingga siapapun bisa datang dan menikmati keindahan pantai ini. Meski begitu, kendaraan besar seperti bus masih belum bisa di bawa untuk masuk sampai bibir pantai Inilah salah satu alasan kenapa pantai ini bisa viral di media sosial. Kombinasi pantai ...

Flying Fox di Kebon Rojo

Kebon Rojo

Kebon rojo merupakan salah satu ruang terbuka hijau di Kota Blitar yang senantiasa ramai setiap akhir pekan dan liburan. Kebon Rojo merupakan taman kota dengan beragam fasiltias menarik yang cocok untuk menghabiskan akhir pekan bersama keluarga. Pepohonan besar nan rindang yang mengelilingi kawasan kebon rojo ini membuat suasana di dalamnya senantiasa rindang dan sejuk. Ditambah dengan bebunyian dari burung-burung yang ada di kawasan ini menjadi salah satu suasana paling nyaman di pusat kota Blitar untuk bersantai. Di sisi barat, terdapat ...

Jati Park Alas Pagak

Jati Park, Wisata Hutan Jati di Doko Blitar

Mencari tempat wisata akhir pekan yang adem ayem dengan pertunjukan jaranan tradisional? Jati Park di Dsn. Pagak, Ds. Plumbangan, Kec. Doko merupakan salah satu tempat yang tepat untuk didatangi bersama keluarga diakhir pekan. Kawasan hutan jati yang dengan pepohonan rindang ini bisa menjadi tempat wisata di Blitar yang mungkin saja dekat dari rumahmu. Jelajah Blitar beberapa hari lalu sempat singgah ke Jati Park untuk sekedar ingin tahu sebenarnya ada apa aja sih di kawasan hutan jati yang disulap jadi tempat ...

Wisata Kampung 1001

Wisata Kampung 1001 di Sawentar, Kanigoro, Blitar

Belakangan banyak destinasi wisata di Blitar yang terus menerus bermunculan. Belum lama ini muncul satu tempat yang menarik untuk dikunjungi, terletak di Ds. Sawentar, Kec. Kanigoro, Kab. Blitar ini di bagian depan terdapat tulisan Blitar Edukasi & Wisata Kampung 1001. Jelajah Blitar belum bisa berbagi info valid tentang pemberian nama tersebut, karena ketika kami datang ternyata pemiliknya sedang ada tamu sehingga belum bisa ngobrol banyak. Kami pun jalan-jalan keliling tempat yang baru dibuka sekitar tanggal 14 Oktober 2018 kemarin. Dengan ...

Tangga di Candi Gambar Wetan

Candi Gambar Wetan

Desa Gambar, Kecamatan Nglegok, Kab. Blitar memiliki salah satu peninggalan sejarah berupa  candi yang masih akan terus di ekskavasi secara bertahap. Konon katanya, candi di desa ini merupakan salah satu candi yang cukup besar pula, bahkan tidak menutup kemungkinan lebih besar dibanding candi penataran. Candi Gambar Wetan di Lereng Gunung Kelud Candi Gambar Wetan ini merupakan candi yang terletak di lereng gunung kelud dan berada di pinggir sungai Bladak. Memiliki dua arca di pintu selatan yang konon selalu kembali ke ...

Aloon Aloon Blitar

Aloon Aloon Blitar

Se-karesidenan Kediri, Blitar merupakan kota dengan aloon-aloon yang paling luas. Aloon – Aloon Blitar merupakan salah satu peninggalan perjalanan sejarah Kabupaten Blitar yang dibangun bersamaan dengan Pendopo Ronggo Hadi Negoro yang terletak di sebelah utara aloon-aloon. Nama pendopo diambil dari nama bupati Blitar pertama yaitu R.M. Aryo Ronggo Hadinegoro. Dalam pembangunan aloono-aloon Blitar, diterapkan sebuah pakem yang juga digunakan oleh daerah-daerah di wilayah Jawa pada umumnya, yakni dikelilingi oleh kediaman penguasa pada bagian utara, penjara pada bagian timur, kantor pemerintahan ...